Mengenal Apa itu Outing Kantor Beserta Tips Pelaksanaanya

RecruitFirst
Learning from Recruiter
03 Jun 2024
Mengenal Apa itu Outing Kantor Beserta Tips Pelaksanaanya

Outing kantor adalah salah satu hal penting yang harus dilaksanakan oleh perusahaan. Dengan melakukan outing kantor, perusahaan bisa mendapatkan banyak manfaat. Perlu diketahui, salah satu faktor yang memengaruhi kinerja karyawan adalah kesehatan mental. 

Dengan melakukan outing kantor, kesehatan mental dari karyawan bisa terjaga dan berpotensi akan lebih baik. Selain itu, outing kantor juga dapat membuat para karyawan semakin termotivasi untuk bekerja. Buat kamu yang masih asing dengan istilah outing kantor, simak artikel ini sampai tuntas ya.

Apa itu Outing Kantor?

Outing kantor adalah suatu kegiatan yang dilaksanakan guna mencari hiburan dan kesenangan. Pada umumnya, kegiatan ini dilakukan di luar kantor dan berjalan dalam waktu beberapa hari. Perlu diketahui, outing kantor berbeda dengan outbound dan gathering

Perbedaan mencolok antara outbound, gathering, dan outing kantor adalah kegiatannya yang benar-benar ringan dan bertujuan untuk bersenang-senang. Hal tersebut tentunya berbeda dengan outbound dan gathering yang kegiatannya masih membutuhkan kinerja fisik maupun pikiran.

Manfaat Outing Kantor

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, outing kantor adalah kegiatan untuk mencari kesenangan. Meski begitu, kegiatan tersebut dapat membawa banyak manfaat untuk perusahaan. Adapun manfaat outing kantor adalah sebagai berikut.

1. Meningkatkan Keakraban

Manfaat pertama dari outing kantor adalah dapat meningkatkan keakraban dari para karyawan. Ketika melakukan kegiatan menyenangkan bersama-sama, komunikasi yang dilakukan karyawan tersebut akan menjadi semakin lancar. Dengan begitu, masing-masing individu dapat lebih mengenal satu sama lain lebih baik.

Untuk dapat mendukung hal tersebut, kamu harus memastikan kegiatan outing kantor yang dilakukan kondusif dan sama sekali tidak mengikat sehingga karyawan bisa bebas berkomunikasi dan mengeluarkan uneg-uneg mereka. Ketika para karyawan sudah akrab, maka komunikasi di tempat kerja dapat berjalan lebih lancar.

2. Bentuk Relaksasi untuk Karyawan

Manfaat berikutnya dari outing kantor adalah sebagai bentuk relaksasi karyawan. Ketika bekerja, seseorang dituntut untuk terus berpikir agar bisa menyelesaikan pekerjaan tersebut dengan hasil yang terbaik. Hal tersebut akan terus berulang setiap harinya dan jika dibiarkan saja akan menyebabkan para karyawan menjadi stres sehingga kinerjanya menurun.

Untuk mengatasi hal tersebut, melakukan outing kantor adalah salah satu solusi yang bisa kamu gunakan. Outing kantor bisa menjadi bentuk relaksasi dari karyawan dan berhenti sejenak dari rutinitas melelahkan selama bekerja di perusahaan. Berkat relaksasi tersebut, kinerja dari karyawan dapat meningkat karena pikiran mereka kembali fresh.

Baca juga: 7 Metode Evaluasi Kinerja dan Cara Menerapkannya

3. Meningkatkan Kepercayaan Karyawan

Salah satu manfaat yang bisa didapat perusahaan dari kegiatan outing kantor adalah meningkatnya kepercayaan karyawan. Outing kantor adalah bentuk kepedulian serta penghargaan perusahaan terhadap para karyawannya yang setiap hari sudah bekerja keras. Hal tersebut secara tidak langsung akan meningkatkan kepercayaan karyawan karena mereka merasa dihargai di perusahaan tersebut.

Ketika rasa kepercayaan mereka sudah tinggi, maka kinerja para karyawan tersebut juga akan ikut naik dan produktivitas perusahaan pun akan meningkat. Jadi, melakukan outing kantor adalah hal yang wajib karena dapat mendatangkan banyak manfaat untuk perusahaan.

Tips Melaksanakan Outing Kantor

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, outing kantor dapat memberikan banyak manfaat untuk perusahaan. Maka dari itu, kamu perlu memastikan pelaksanaan kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar. Berikut merupakan beberapa tips melaksanakan outing kantor yang perlu kamu ketahui.

1. Pertimbangkan Pendapat Karyawan

Karena kegiatan ini akan melibatkan karyawan, tentunya kamu harus mendengarkan pendapat dari para karyawan. Usahakan ketika kegiatan, kamu tidak boleh membatasi pendapat yang akan diutarakan para karyawan tersebut. Komunikasi yang dijalankan harus bebas dan transparan. 

Dengan melakukan hal tersebut, kamu bisa mendengarkan banyak pendapat dari para karyawan yang tentunya akan berguna untuk mengembangkan perusahaan. Dalam membuat rencana kegiatan, kamu juga bisa melibatkan para karyawan. Tanya pendapat mereka tentang tujuan outing kantor yang mereka mau atau mungkin rekomendasi kegiatan yang ingin mereka lakukan. Dengan begitu, kegiatan yang kamu susun akan jadi lebih berkesan. 

2. Hargai Karyawan

Ketika melaksanakan outing kantor, pastikan kamu selalu menghargai para karyawan yang mengikutinya. Tunjukkan kepada mereka semua bahwa perusahaan sangat berterima kasih terhadap kontribusi yang sudah mereka lakukan selama ini. 

Tak hanya itu, pastikan juga outing kantor yang kamu susun sesuai dengan beban kerja yang selama ini mereka terima. Jika dirasa beban pekerjaan yang mereka terima setiap hari berat, maka kamu bisa menambah waktu outing kantor agar karyawan tersebut mendapat lebih banyak waktu untuk relaksasi dan beristirahat.

Baca juga: 9 Key Performance Indicator bagi HRD yang Bisa Diterapkan

Ide Outing Kantor

Jika kamu sedang membuat rencana kegiatan outing kantor. Kamu perlu mengumpulkan ide sebanyak mungkin agar kegiatan tersebut semakin berkesan. Berikut merupakan beberapa ide outing kantor yang bisa Anda jadikan referensi.

  • Mendaki gunung populer di Indonesia.
  • Berkemah di pantai populer di Indonesia.
  • Mengunjungi taman bermain, seperti Dufan atau Jatim Park.
  • Tur kuliner populer di luar kota.
  • Melakukan kegiatan yang memacu adrenalin, seperti paintball dan rafting.

Itulah beberapa informasi tentang outing kantor yang perlu kamu ketahui. Outing kantor adalah hal yang penting untuk dilakukan karena bisa mendatangkan banyak manfaat untuk perusahaan.

Selain outing kantor, ada beberapa hal lain yang bisa memberikan manfaat positif untuk perusahaan, seperti pengelolaan SDM yang efisien. Untuk kamu yang ingin melakukan pengelolaan SDM di perusahaan dengan lebih baik lagi, kamu bisa mengandalkan RecruitFirst.

Aplikasi HRIS RecruitFirst bisa membantu kamu melakukan pengelolaan SDM yang ada di perusahaan dengan praktis dan efisien. Selain itu, tampilan aplikasi HRIS RecruitFirst juga sangat user friendly, jadi siapapun pasti bisa menggunakannya dengan mudah. So, tunggu apalagi? Bersama dengan RecruitFirst, pengelolaan SDM di perusahaan kamu dapat menjadi semakin mudah dan praktis.

Baca juga: Menggunakan Penilaian 360 Derajat untuk Evaluasi Kinerja

Debby Lim

Author

Debby Lim

As the business leader of RecruitFirst Indonesia, Debby brings over 13 years of industry experience to the team. With a wealth of knowledge across various industries, Debby excels at handling diverse roles and delivering exceptional results.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *