Labour Law/ HR Law
Mengundurkan diri sebagai karyawan kontrak mungkin terdengar sederhana, tetapi tahukah Anda bahwa ada hak, denda, dan kompensasi yang perlu dipahami sebelum mengambil langkah ini? Jangan sampai keputusan resign justru berujung pada konsekuensi yang merugikan.
PKWT dibuat berdasarkan kesepakatan antara karyawan dan perusahaan sesuai dengan UU Ketenagakerjaan dan PP No. 35 Tahun 2021. Dalam kontrak ini, karyawan diwajibkan untuk menyelesaikan masa kerja sesuai perjanjian, kecuali ada kondisi tertentu yang mengharuskan pengunduran diri.
Jika karyawan kontrak resign sebelum masa kerja selesai, ada beberapa konsekuensi yang mungkin berlaku:
Perusahaan memiliki hak untuk meminta ganti rugi jika karyawan melanggar kontrak. Namun, perusahaan juga wajib mematuhi peraturan terkait pembayaran hak karyawan seperti THR, cuti, atau gaji prorata jika berlaku.
Baik karyawan maupun perusahaan harus memahami isi kontrak kerja sebelum menyetujui perjanjian. Hal ini penting untuk menghindari konflik di kemudian hari.
Dengan memahami peraturan terkait resign, karyawan dan perusahaan dapat menjalankan hak dan kewajiban masing-masing dengan adil dan sesuai aturan hukum.
Untuk membaca artikel lebih lengkap, silahkan klik di sini.
Corporate Info
Rencana pemblokiran TikTok di Amerika Serikat (AS) membuat sejumlah media sosial saingannya meraup keuntungan. Salah satunya adalah aplikasi asal China Xiaohongshu atau lebih dikenal dengan RedNote.
RedNote adalah platform media sosial yang didirikan pada tahun 2013 oleh Charlwin Mao dan Miranda Qu. Aplikasi ini memungkinkan pengguna berbagi foto dan video terkait gaya hidup, seperti tips perjalanan, fashion, dan kuliner.
Sejak rencana pemblokiran TikTok di Amerika Serikat pada 19 Januari 2025 kemarin, RedNote mengalami lonjakan unduhan signifikan di App Store AS. Pengguna TikTok di AS mulai beralih ke RedNote, menjadikannya aplikasi nomor satu di App Store pada 13 Januari 2025.
Meskipun populer di Tiongkok dengan sekitar 300 juta pengguna, RedNote belum banyak dikenal di luar negeri. Namun, dengan migrasi pengguna TikTok, aplikasi ini mulai menarik perhatian internasional. RedNote menawarkan fitur berbagi konten yang mirip dengan Instagram dan TikTok, namun dengan fokus pada komunitas dan rekomendasi gaya hidup.
Keamanan data menjadi perhatian utama bagi pengguna yang beralih ke RedNote. Meskipun belum ada laporan signifikan mengenai pelanggaran data oleh RedNote, penting bagi pengguna untuk tetap waspada dan memahami kebijakan privasi aplikasi ini.
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dan selektif dalam mencari informasi lowongan pekerjaan, terutama yang tersebar melalui platform digital.
Himbauan ini muncul setelah salah satu lowongan kerja yang terbit di situs Jobstreet jadi viral di media sosial X karena diyakini terikat dengan bisnis judol (judi online). Seorang warganet dengan akun @navereasy mendapati loker sebagai admin yang mencapai Rp 18 juta per bulan. Namun setelah ditelusuri loker tersebut ternyata adalah untuk admin judol di Kamboja.Â
Berdasarkan thread yang ada, awalnya ia melihat iklan loker di aplikasi Jobstreet yang ditawarkan oleh perusahaan Trend Network Technology. Posisi yang ada dalam iklan tersebut adalah customer service (CS). Karena gaji yang besar, akhirnya ia mendaftar.Â
Selang beberapa hari, ia mendapat email follow up atas pendaftaran lamarannya. Namun di hari berikutnya, ia justru mendapat email dari tim Human Resources (HR) dengan nomor Malaysia yang menjelaskan salah satu syarat untuk loker tersebut adalah pindah ke Kamboja.
Akibat hal ini Jobstreet by Seek Indonesia sudah menonaktifkan loker tersebut setelah tak ada tanggapan dari perusahaan pengiklan ketika dimintai klarifikasi.
Berangkat dari kasus tersebut, Kepala Biro Humas Kemnaker, Sunardi Manampiar Sinaga, menekankan pentingnya memverifikasi ulang informasi lowongan pekerjaan melalui situs resmi perusahaan, media sosial resmi, atau menghubungi langsung perusahaan terkait.
Sunardi juga menegaskan bahwa proses rekrutmen yang sah tidak akan memungut biaya apapun dari pelamar. Jika ada pungutan biaya dalam proses rekrutmen, hampir pasti itu adalah modus penipuan.
Selain itu, masyarakat diingatkan untuk memastikan kredibilitas perusahaan dan jenis usaha yang dijalankan tidak bertentangan dengan hukum, seperti praktik judi berbasis daring. Untuk membantu masyarakat lebih waspada, Kemnaker mengidentifikasi beberapa ciri-ciri umum lowongan kerja palsu, antara lain:
Kemnaker juga meminta platform penyedia lowongan pekerjaan untuk lebih teliti dalam memverifikasi informasi yang dipublikasikan, memastikan bahwa informasi yang diunggah berasal dari sumber yang dapat dipercaya dan tidak merugikan pencari kerja.
Bagi masyarakat yang merasa dirugikan atau menemukan indikasi penipuan terkait lowongan kerja, Kemnaker menyediakan saluran pengaduan resmi melalui website Kemnaker atau layanan hotline di 1500 630.
Indofood Sukses Makmur Tbk sedang membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi berbagai posisi.
Indofood merupakan sebuah perusahaan Total Food Solutions dengan kegiatan operasional yang mencakup seluruh tahapan proses produksi makanan, mulai dari produksi dan pengolahan bahan baku hingga menjadi produk akhir yang tersedia di pasar.
Melansir dari laman resminya, ada beberapa lowongan kerja bagi lulusan SMA/SMK, D3, hingga S1 yang dibuka, antara lain:
Untuk informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan melamar hingga deskripsi pekerjaan, silahkan mengunjungi situs karir Indofood di https://career.indofood.com/.
Sedang mencari peluang karier baru? Beberapa perusahaan terkemuka saat ini membuka berbagai posisi untuk profesional berbakat di berbagai bidang. Lowongan ini mencakup bidang teknologi, pemasaran, layanan pelanggan, hingga manajemen.
Posisi | Industri | Lokasi | Jenis Pekerjaan | Gaji |
Digital Marketing Lead | IT | Indonesia | Full-time | Rp 15-25 juta/bulan |
Marketing Finance Business Partner | – | Indonesia | Full-time | Rp 20-27 juta/bulan |
Ppic Manager | Manufacturing | Indonesia | Full-time | Rp 15-25 juta/bulan |
Team Kesehatan | Healthcare | Indonesia | Full-time | Rp 3-5 juta/bulan |
Product Manager | – | Indonesia | Full-time | Rp 25-30 juta/bulan |
Untuk info lebih lengkapnya, silahkan mengunjungi bagian lowongan pekerjaan di website RecruitFirstIndonesia.